Jumat, 15 April 2011

FLOWCHART

Mari bahas materi untuk UTS nanti, yang pertama kita bahas "FLOWCHART"
Sebelumnya, baca dulu materi tentang flowchart disini


Misalkan, soal ini di ambil dari ulangan beberapa hari yang lalu.
Berikut ini soalnya :

SOAL :


Suatu perusahaan membuat data tentang gaji karyawannya...
Di mana input yang di miliki adalah:
- Nama
- NIP
- Jabatan, yang terdiri dari :
   Kode 1 : Direktur : dengan bonus 25% dari Gaji Pokok
   Kode 2 : Wakil Direktur : dengan bonus 25% dari Gaji Pokok
   Kode 3 : Kepala Bagian : dengan bonus 25% dari Gaji Pokok
   Kode 4 : Kepala Seksi : dengan bonus 100% dari Gaji Pokok
   Kode 5 : Staff yang terdiri dari
                  Golongan A dan B dengan bonus 85 % dari Gaji Pokok
                  Golongan C dan D dengan bonus 75 % dari Gaji Pokok
Buatlah flowchart nya sehingga menghasilkan output :
- Nama
- NIP
- Jabatan
- Golongan (muncul jika jabatannya staff)
- dan Total Gaji

JAWAB : 







Untuk membacanya sebagai berikut :

Program di mulai (START) dengan memasukkan data yang berupa NIP; Nama$; Jabatan; Golongan$; Gaji; Bonus; Gatot; 

Setelah itu, memasuki sebuah kondisi dimana jabatan yang dimasukkan harus tertulis angka 1,2,3. Jika YA (Y) maka program menghitung bonus yang di dapat dengan cara : Bonus := 0.25 * Gaji, Jika TIDAK (T) maka akan memasuki sebuah kondisi yang kedua, yakni Jabatan 4.

Di kondisi Jabatan 4, jika tertulis angka 4 yang artinya YA (Y) maka program menghitung bonus yang di dapat dengan cara : Bonus := 1 * GajiJika TIDAK (T) maka akan memasuki sebuah kondisi yang ketiga, yakni Jabatan 5.

Di dalam Jabatan 5 yang merupakan sebuah kondisi, program akan menentukan Golongan dan memasuki sebuah kondisi baru lagi. Dimana input yang di tulis dalam Golongan adalah A dan B. Jika memang benar YA (Y) maka program akan menghitung bonus dengan cara : Bonus := 0.85 * Gaji, Jika TIDAK (T), maka program akan menghitung bonus dengan cara : Bonus := 0.75 * Gaji.

Setelah mengetahui semua bonus yang ada, program kemudian menghitung variable GATOT atau Gaji Total dengan cara : Gatot := Bonus + Gaji; Setelah itu, program diarahkan untuk mencetak (OUTPUT) data yang ada, yakni : NIP; Nama$; Jabatan; Golongan$; Gaji; Bonus; Gatot;  Selanjutnya program akan berhenti (STOP)


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...